Sabtu, 01 Oktober 2016

Persiapan Melahirkan Untuk Ibu hamil 9 Bulan

Menjelang beberapa bulan menuju masa kelahiran sang buah hati, Anda tentu menemui berbagai macam kebutuhan untuk memenuhi Persiapan untuk Melahirkan yang membuat Anda sebagai Bunda pusing untuk menyiapkan segala hal. Sebenarnya Anda tidak perlu khawatir ataupun stress, karena Anda hanya perlu tenang dan menikmati prosesnya, serta libatkan peran suami dan keluarga agar beban pikiran Anda tidak terlalu berat. Kesehatan Anda dan janin adalah prioritas utama bagi Anda dan calon keluarga kecil Anda. Maka dari itu diperlukan upaya agar anda tetap sehat dan siap untuk menghadapi masa persalinan.

Seperti dikutip dari situs Babycenter.com, untuk menyiapkan tubuhnya dalam menghadapi proses persalinan, ibu hamil disarankan dapat melakukan beberapa latihan khusus yang menunjang bagian-bagian tubuhnya agar mudah melakukan penetrasi. Olahraga seperti senam hamil, yoga prenatal, pilates kehamilan, belly dance ibu hamil, serta latihan kegel diketahui baik untuk memperkuat otot dasar panggul. Dan jenis olahraga ini dapat membantu Anda mempersiapkan kekuatan dan kelenturan otot-otot pendukung persalinan.

Secara alamiah melahirkan memerlukan kerja otot-otot tubuh yang tidak sedikit untuk dapat memfasilitasi kelahiran bayi. Kinerja otot perut, otot dasar panggul, otot tungkai, dan tentunya otot rahim sangat penting pada proses melahirkan. Agar Anda dapat melahirkan sang buah hati dengan lancar, Anda dapat melatih diri dengan olahraga berikut ini:

Latihan Pernafasan

Pernafasan yang panjang dan teratur didapatkan dari latihan pernafasan yang rutin. Latihan pernafasan sangat menunjang dan memudahkan Anda untuk melahirkan secara normal. Untuk melakukan latihan pernafasan, ada beberapa gerakan yang bisa Anda pilih. Anda bisa memilih posisi berdiri dengan kaki direnggangkan, mengangkat tangan perlahan sembari menarik nafas, tahan sejenak, dan turunkan tangan sembari melepaskan nafas. Lakukan latihan persiapan fisik menjelang persalinan satu ini minimal sebanyak 20 kali gerakan setiap harinya agar nafas Anda panjang dan siap menjalani persalinan.http://hamilplus.com/perkembangan-janin-usia-6-bulan/

Latihan Kegel

Kegel merupakan salah satu latihan yang banyak dilakukan oleh kelas senam di hampir seluruh dunia. Kegel memiliki banyak manfaat untuk fisik ibu hamil menjelang proses persalinan. Latihan ini bertujuan untuk melatih otot yang akan berperan dalam proses persalinan nantinya. Selain itu latihan ini bermanfaat untuk mencegah wasir, mencegah terjadinya robekan yang lebih besar pada bagian perineum dan menghindari pembekuan darah dalam kehamilan.

Latihan Jongkok

Latihan jongkok sangat mudah sekali dilakukan, Anda bisa melakukannya dimana saja dan kapan saja. Latihan berjongkok merupakan latihan persiapan fisik menjelang persalinan yang bertujuan untuk menguatkan otot panggul dan paha, melenturkan otot kemaluan, dan membuat posisi bayi tepat berada di jalur jalan lahir http://hamilplus.com/senam-ibu-hamil-cara-dan-gerakan/

Latihan Panggul

Latihan ini dimaksudkan untuk melatih dan menguatkan otot panggul untuk menjalani persalinan. Disamping itu, latihan ini akan membantu mengatasi nyeri punggung dan melancarakan sirkulasi darah di area panggul. Latihan ini termasuk latihan fisik yang dilakukan dalam posisi merangkak dengan tumpuan siku dan dengkul. Kemudian tarik otot dubur dan tahan beberapa saat kemudian lepaskan. Lakukan secara rutin minimal 20 kali setiap latihan.

Latihan Penjahit Duduk

http://hamilplus.com/pantangan-ibu-hamil-larangan/ Latihan penjahit duduk sangat membantu dalam membuat tubuh Anda semakin siap menjalani persalinan normal. Latihan ini dapat menjaga kelenturan kaki supaya tetap nyaman saat melakukan persalinan. Cukup duduk bersila dan gerakan lutut Anda naik turun selama beberapa menit setiap hari.

Seperti itulah latihan khusus bagi ibu hamil yang tengah sibuk memenuhi Persiapan untuk Persalinan bagi si kecil ke dunia. Semoga bermanfaat bagi Bunda!

1 komentar: